Tembakau (Nicotianae tabacum L, genus Nicotinae) merupakan bahan utama pembuatan rokok. Tembakau terkenal dengan kandungan nikotin di dalamnya. Namun, selain nikotin yang bersifat racun, kandungan tembakauyang lain ternyata dapat bermanfaat bagi tubuh. Tembakau, nicotiana, adalah jenis tanaman yang memiliki daun lebar. Tumbuhan ini berasal dari Eropa yang kemudian dibawa ke negara Amerika.Di Amerika zaman dulu, tembakau pertama kali dikenalkan oleh bangsa Eropa. Mereka memopulerkan tembakau sebagai obat penenang. Kepopuleran tembakau pada masa itu membuat perekonomian masyarakat Amerika terbilang maju. Kebangkitan perekonomian Amerika dimulai sejak Perang SaudaraAmerika Serikat berakhir.Di Indonesia, tembakau terdapat di beberapa daerah. Tiap-tiap daerah memiliki tanah yang berbeda dalam menghasilkan tembakau. Dampaknya, kualitas tembakau yang dihasilkan tiap daerah pun berbeda. Daerah Deli misalnya, tembakau dari daerah ini mempunyai kualitas yang bagus bila diproduksi untuk rokok jenis cerutu.Berbeda dengan beberapa daerah lain, seperti Temanggung, Besuki,Yogya, Klaten, Solo, Madura, dan Lombok Timur. Tembakau yang berasal dari daerah-daerah tersebut akan lebih maksimal bila diolah menjadi rokok jenis sigaret.
Di balik semua ‘kejahatan’ yang dimiliki tembakau, ternyata ada beberapa kandungan tembakau yang bermanfaat bagi kesehatan. Berikut adalah tembakau beserta beberapa kandungan positifnya:
1. Tembakau mengandung zat yang dapat mereaksi protein dalam tubuh dan merupakan suatu hormon penting yang berperan dalam merangsang peredarah darah ke seluruh tubuh. Bahkan, kandungan hormon dalam tembakau lokal dua kali lipat lebih banyak dibanding hormon yang terkandung dalam tembakau asal Eropa.
2. Kandungan tembakau ternyata juga mengandung protein antikanker. Zat yang terkandung dalam tembakau bereaksi pada protein, kemudian memisahkannya dengan bakteri. Protein yang sudah terpisah oleh tembakau rupanya mampu menangkalperkembangan sel kanker dalam tubuh. Oleh para peneliti tembakau, jenis protein seperti ini biasa disebut sebagai protein antikanker.
3. Protein lain yang terkandung dalam tembakau bernama cytokine.Cytokine mampu merangsang aktifnya sel-sel kekebalan dalam tubuh manusia. Produksi protein cytokine akan menjadi dua kali lipat lebih banyak bila terlebih dulu melalui beberapa proses, seperti pemurnian.
4. Manfaat lain pada kandungan tembakau adalah sebagai perangsang untuk memperbanyak sel tunas. Sel tunas adalah sel yang menjadi cikal bakal munculnya sel-sel dalam tubuh. Sel tunas tersebut kemudian berkembang dan bisa memulihkan atau malah menciptakan sel-sel dalam tubuh yang fungsinya sudah rusak.
5. Kandungan tembakau juga bisa mencegah hadirnya penyakit kencing manis.
6. Protein yang terkandung dalam tembakau juga bisa menghasilkan obat bagi HIV. Protein tersebut bernama griffithsin. Protein ini menghentikan terbentuknya virus HIV pada tubuh
Tidak ada komentar:
Posting Komentar